BERITA

Detail Berita

Pertama di Sumatera Barat, Dinas Pendidikan Mengadakan Wisuda Tahfidz Akbar di SMAN 3 Payakumbuh

Kamis, 3 Oktober 2024 08:34 WIB
29 |   -

WARTACASIA !

Payakumbuh - Pertama di Sumatera Barat, Luhak Nan Bungsu mengadakan Wisuda Tahfidz Akbar di SMA Negeri 3 Payakumbuh

Minggu (22/9) Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat mengadakan acara Wisuda Tahfidz Akbar di Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota. Acara ini merupakan acara pertama yang diadakan di Sumatera Barat dengan jumlah peserta Wisuda Tahfidz lebih dari 1000 hafidz dan hafidzah yang tersebar dari Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota.

Acara ini dihadiri juga oleh Kadisdik Sumbar Bapak Barlius, Ketua DPRD Sumatera Barat terpilih Ustad Irsyad Safar, Gubernur Sumatera Barat Bapak Mahyeldi sekaligus memberikan hadiah kepada 2 orang siswa yang hafal 30 juz yang berasal dari SMAN 2 Payakumbuh.

"Harapan kita, semoga dengan diadakannya wisuda tahfidz ini, dapat memicu semangat dan motivasi belajar anak didik kita dan dapat meningkatkan keimanan dan kecintaan kita kepada Alquran" Sambut Gubernur Sumatera Barat Bapak Mahyeldi.

#smantigbisa #smantigjuara


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini