BERITA

Detail Berita

Muhadharah Terakhir Kelas XII SMAN 3 Payakumbuh: "Teman yang Membawa Kita ke Surga"

Rabu, 12 Februari 2025 15:50 WIB
11 |   -

WARTACASIA !

Payakumbuh, 7 Februari 2025. Suasana haru dan penuh makna menyelimuti Lapangan SMAN 3 Payakumbuh pada Jumat pagi (7/2/2025), siswa kelas XII SMAN 3 Payakumbuh menggelar muhadharah terakhir mereka. Acara ini menjadi momentum bersejarah sebelum mereka mengakhiri masa belajar di sekolah dan melanjutkan perjalanan menuju jenjang yang lebih tinggi. Bertajuk "Teman yang Membawa Kita ke Surga", tausiyah yang disampaikan pada kegiatan ini menyentuh hati semua yang hadir, terutama siswa kelas XII yang akan segera berpisah.

Tausiyah tersebut tidak hanya ditujukan kepada adik-adik kelas mereka, tetapi juga menjadi pengingat bagi diri mereka sendiri. Di tengah perjalanan hidup yang semakin kompleks, mereka diimbau untuk lebih selektif dalam bergaul, memilih teman yang mampu memberikan pengaruh positif, dan yang dapat menjadi penuntun menuju jalan kebaikan—baik di dunia maupun di akhirat. Pesan ini menggugah kesadaran bahwa pergaulan yang baik adalah salah satu kunci utama menuju kesuksesan dan kebahagiaan abadi.

Dalam sambutannya, Kepala SMAN 3 Payakumbuh, Ibu Dra. Irma Takarina, M.Si, memberikan motivasi dan dorongan semangat kepada para siswa yang sebentar lagi akan menghadapi ujian akhir. "Persiapkan diri sebaik mungkin untuk mengikuti Ujian Akhir Asesmen Sumatif Akhir Jenjang ini, semoga semuanya lulus dan mendapatkan nilai terbaik" ujar beliau.

Momen mengharukan pun berlanjut saat prosesi saling bermaafan antara siswa kelas XII dan para guru. Dengan penuh kerendahan hati, para siswa memohon maaf atas segala kesalahan selama masa pendidikan, seraya meminta doa restu untuk menghadapi Ujian Praktek dan Ujian Asesmen Sumatif Akhir Jenjang yang akan segera mereka tempuh. Prosesi ini tidak hanya menjadi simbol penutupan masa belajar, tetapi juga mempererat tali kasih antara siswa dan guru, sebagai pengantar menuju langkah mereka yang lebih besar di masa depan.

Acara muhadharah ini menjadi penutup yang sempurna bagi perjalanan akademik para siswa di SMAN 3 Payakumbuh. Dengan tema yang menginspirasi dan pesan moral yang kuat, diharapkan setiap siswa mampu menjaga persahabatan yang membawa mereka pada kebaikan, serta menghadapi masa depan dengan tekad kuat dan nilai-nilai kebaikan yang selalu mereka pegang teguh. Teman sejati adalah mereka yang membimbing kita, bukan hanya dalam keberhasilan di dunia, tetapi juga dalam meraih kebahagiaan abadi di surga.


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini